Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat
2019: 4. Pemberdayaan Badan Usaha Milik Desa

Inisiasi Wakaf Uang Berbasis Tempat Ibadah Di Perdesaan Gunungkidul

Moh. Mas’udi (a:1:{s:5:"en_US"
s:35:"Universitas Muhammadiyah Yogyakarta"
})



Article Info

Publish Date
01 Apr 2021

Abstract

Masjid atau mushalla pada umumnya sebagai tempat ibadah semata. Padahal masjid atau mushallamemiliki fungsi sosial kemasyarakatan sebagaimana telah dipraktikkan oleh Rasulullah. Hal ini jugaterjadi pada masjid atau mushalla di wilayah perdesaan, termasuk di Mushalla Nurul Inayah DusunPringsurat Kelurahan Ngloro Kecamatan Saptosari Kabupaten Gunungkidul. Agar masjid/mushalladapat menjalankan fungsinya dengan baik, maka masjid atau mushalla harus dikelola dengan baik pula,sehingga kedua fungsi di atas bisa berjalan secara maksimal. Dalam rangka menumbuh kembangkanfungsi sosial kemasyarakatan ini, diselenggarakan program pengabdian masyarakat dalam bentukinisiasi wakaf uang di Mushalla Nurul Inayah Dusun Pringsurat. Tujuannya adalah agar dana wakafuang sebagai dana abadi, bisa diproduktifkan melalui aktivitas beternak kambing, sehingga terdapatpeningkatan ekonomi jamaah. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah sosialisasi awaldengan tokoh masyarakat, Focus Group Discussion (FGD), fasilitasi pembentukan organisasi kenazhiran,dan pemberian stimulan dana wakaf uang. Hasil yang didapatkan dari pengabdian ini adalahterbentuknya kepengurusan nazhir wakaf uang Mushalla Nurul Inayah serta usaha produktif dalambentuk “gaduh” kambing kepada lima jamaah Mushalla Nurul Inayah.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

psppm

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Economics, Econometrics & Finance Medicine & Pharmacology Social Sciences

Description

Prosiding Hasil Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat Lembaga Penelitian, Pubikasi, dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta sebagai wujud diseminasi kegiatan ilmiah pengabdian masyarakat yang dilakukan sivitas akademika Perguruan Tinggi Negeri/Swasta di ...