Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat
2021: 2. Kreatifitas Pendidikan dan Pembelajaran di Sekolah dan Perguruan Tinggi

PENINGKATAN LITERASI DIGITAL SUMBER DAYA MANUSIA KELOMPOK BERMAIN DAN TAMAN KANAK-KANAK

Muhammad Fadlan (Unknown)
Hadriansa Hadriansa (Unknown)
Mussalimah Mussalimah (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Mar 2022

Abstract

Memasuki era Society 5.0 yang ditandai dengan semakin berkembangnya teknologi informasi telah berdampak pada pola kerja di berbagai institusi, tidak terkecuali institusi pendidikan. Terlebih lagi kemunculan era ini bertepatan pula dengan pandemi Covid-19 dan di tengah Revolusi Industri 4.0. Salah satu institusi pendidikan yang ikut merasakan dampaknya adalah KB-TK Si Jempol Kota Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara. Permasalahan mendasar yang dihadapi adalah pemahaman Sumber Daya Manusia (SDM) KB-TK Si Jempol terkait pemanfaatan teknologi digital masih belum maksimal dalam menunjang pembelajaran dan tugas administrasi. Oleh karena itu, kegiatan pengabdian ini menawarkan solusi berupa peningkatan literasi digital secara synchronous kepada SDM mitra melalui pelatihan penggunaan aplikasi pengolah kata dan angka mulai dari tingkat dasar hingga lanjut. Pelatihan dilaksanakan melalui metode presentasi, diskusi, dan studi kasus. Evaluasi kegiatan dilakukan melalui kuesioner yang diisi oleh peserta. Hasilnya menunjukkan bahwa materi pelatihan yang diberikan sangat berkualitas, sesuai harapan peserta juga memiliki relevansi terhadap pekerjaan peserta.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

psppm

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Economics, Econometrics & Finance Medicine & Pharmacology Social Sciences

Description

Prosiding Hasil Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat Lembaga Penelitian, Pubikasi, dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta sebagai wujud diseminasi kegiatan ilmiah pengabdian masyarakat yang dilakukan sivitas akademika Perguruan Tinggi Negeri/Swasta di ...