Pendidikan formal yang meliputi pelatihan, kerja praktik, dan pendidikan khusus merupakan salah satu proses yang dapat dilakukan seseorang untuk menjadi wirausaha, sehingga sangat penting untuk memberikan mata kuliah kewirausahaan bagi mahasiswa di perguruan tinggi. Kewirausahaan keperawatan merupakan kelanjutan dari karier, peran, dan fungsi perawat. Sebagai praktiknya, penting bagi mahasiswa keperawatan untuk diperkenalkan dan memahami konsep ini sedini. Enterpreneurship diartikan sebagai usaha yang menghasilkan sesuatu dengan ide-ide kreatif dan inovatif, memiliki nilai jual yang tinggi, menawarkan manfaat, dan menciptakan lapangan kerja. Diera industri 4.0, di mana lapangan kerja terbatas dan jumlah perawat yang menganggur semakin meningkat setiap tahunnya. Jenis Penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif menggunakan pendekatan cross sectional study. Menggunakan stratified random sampling dengan jumlah responden 80 responden. Tempat penelitian di STIKES Gunung Sari kota Makassar. Waktu penelitian Desember 2019 Teknik pengumpulan data melalui wawancara dan Instrumen. Instrumen berupa kuesioner menggunakan pendekatan skala Likert untuk mengukur persepsi mahasiswa tentang. Penelitian ini dilakukan pada bulan Desember 2019. Hasil penelitian persepsi mahasiswa STIKES Gunung Sari tentang kewirausahaan sebagian besar 78% responden memiliki motivasi baik, faktor kreativitas cukup 67% , sedangkan keberanian dalam mengambil risiko dan percaya diri kedua faktor tersebut masih kurang dimiliki oleh responden. Diharapkan peneliti berikutnya melanjutkan penelitian ini dengan mengukur efektivitas pemberian mata kuliah entrepreneurship terhadap minat dan bakat mahasiswa.
Copyrights © 2020