INNOVATION RESEARCH JOURNAL
Vol 3 No 1 (2022)

The Effect of Capital, Production Costs and Sales on Income in Home Industry

Anis Sholachiyah (Universitas Muhammadiyah Gresik)
Rahmat Agus Santoso (Universitas Muhammadiyah Gresik)
Sukaris Sukaris (Universitas Muhammadiyah Gresik)



Article Info

Publish Date
10 Apr 2022

Abstract

Pendapatan adalah hasil yang diperoleh suatu perusahaan melalui penciptaan dan penyerahan barang, pemberian jasa, atau kegiatan-kegiatan lain yang mengakibatkan kenaikan aktiva atau penurunan kewajiban usaha dalam periode tertentu. Pendapatan sangat berpengaruh bagi keseluruhan hidup industri, karena semakin tinggi pendapatan yang diperoleh maka semakin besar kemampuan industri untuk membiayai semua pengeluaran dan aktifitas yang akan dilakukan oleh industri. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh modal, biaya produksi dan penjualan terhadap pendapatan home industry kerupuk di Kecamatan Manyar. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 40 pemilik home industry kerupuk. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dan pengujian dilakukan dengan menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel modal berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan home industry kerupuk di Kecamatan Manyar. Variabel biaya produksi berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan home industry kerupuk di Kecamatan Manyar. Dan variabel penjualan juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan home industry kerupuk di Kecamatan Manyar.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

innovation

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Innovation Research Journal (jurnal riset berinovasi) diterbitkan oleh lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Muhammadiyah Gresik, dua kali setahun pada bulan Maret dan September, Tujuan dari Jurnal ini adalah untuk memfasilitasi para ilmuwan, peneliti dan praktisi bisnis untuk ...