Gagal ginjal kronik (GGK) merupakan salah satu penyakit ginjal tahap akhir. Prevalensinya terus meningkat sepanjang tahun. Salah satu permasalahan pada perawatan GGK adalah rendahnya tingkat pengetahuan pasien dan keluarga tentang perawatan GGK. Hal ini mengakibatkan rendahnya tingkat kepatuhan pasien terhadap pengobatan dan terapi GGK. Pada studi pendahuluan ditemukan masih banyaknya pasien dan keluarga yang belum memahami perawatan GGK. Upaya dalam mengatasi masalah yang ada adalah memberikan  penyuluhan Kesehatan tentang perawatan GGK meliputi definisi, penyebab, penatalaksanaan, cara pencegahan dan perawatan GGK pada pasien dan keluarga. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini berupa penyuluhan kesehatan dalam rangka meningkatkan pengetahuan kesehatan. Penerapan metode kegiatan ini dibagi menjadi 3 tahapan, diantaranya sosialisasi, diskusi dan evaluasi kegiatan. Sejumlah 18 orang pasien dan keluarga hadir dalam kegiatan ini dengan penerapan protokol kesehatan selama kegiatan berlangsung. Terdapat perbedaan signifikan pada pengetahuan ibu pada sebelum (pretest) dan setelah (posttest) kegiatan. Diharapkan kegiatan ini dapat menjadi kegiatan rutin sebagai upaya peningkatan pengetahuan pasien di ruangan rawat inap.
Copyrights © 2022