Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI)
Vol. 5 No. 4: APRIL 2022 - Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI)

Perbedaan Kadar Glukosa Darah Puasa dan Indeks Masa Tubuh Pada Wanita Berdasarkan Lingkar Pinggang

Ellen Christine (Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Advent Indonesia)
Yunus Elon (Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Advent Indonesia)



Article Info

Publish Date
08 Apr 2022

Abstract

Latar belakang: Obesitas merupakan salah satu indikator dalam mendiagnosis sindrom metabolik. Peningkatan lingkar pinggang >80 cm pada wanita menunjukan tanda obesitas yang merupakan faktor pencetus munculnya berbagai penyakit degenerative, salah satunya peningkatan kadar glukosa dalam darah, akibat menurunnya aktivitas insulin. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kadar glukosa darah puasa dan Indeks masa tubuh (IMT) pada wanita berdasarkan lingkar pinggang. Metode: Penelitian menggunakan desain komparatif dengan rancangan cross sectional. Sebanyak 50 mahasiswi usia 17-23 tahun, di pilih dengan metode purposive sampling, subjek dibagi kedalam 2 kelompok, masing-masing 25 orang berdasarkan hasil pengukuran lingkar pinggang. Hasil: Analisis univariate menunjukkan 35 (70%) subjek memiliki GDP normal dan 25 (50%) memiliki IMT normal. Analisi bivariate menunjukan tidak ada hubungan yang signifikan antara lingkar pinggang dengan GDP p-value >.05 dan terdapat hubungan yang signifikan antara lingkar pinggang dengan IMT p-value <.05. Kesimpulan: Peningkatan lingkar pinggang pada wanita usia 17-23 tahun, tidak memiliki hubungan yang signifikan dengan peningkatan kadar gulah darah puasa pada wanita, sementara peningkatan lingkar pinggang memiliki korelasi dengan peningkatan IMT. Kata Kunci: Indeks Masa Tubuh; Kadar Glukosa Darah Puasa; Lingkar Pinggang; Obesitas

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

MPPKI

Publisher

Subject

Public Health

Description

Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI) periodic scientific journal that is published by Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu. with ISSN Number: 2597-6052 (Online - Electronic). This journal accepts scientific papers in the form of research articles and review ...