Perancangan Animasi edukasi ini bertujuan untuk mengajak masyarakat Indonesia mengubah preferensi produknya menjadi produk minyak sawit ramah lingkungan berlabel RSPO. Selain itu, video edukasi ini juga diharapkan dapat membuat RSPO lebih dikenal dan meningkatkan permintaan pelanggan akan produk minyak sawit ramah lingkungan. Di masa mendatang semua sektor yang terlibat diharapkan dapat turut andil dalam menjaga lingkungan dengan mampu menerapkan perilaku ramah lingkungan di industri kelapa sawit. Metode yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif di mana semua data dikumpulkan melalui wawancara dan juga studi pustaka. Hasil dari proyek ini akan disajikan dalam bentuk video dan workbook untuk memaparkan detail visual.
Copyrights © 2022