JIKEM: Jurnal Ilmu Komputer, Ekonomi dan Manajemen
Vol 2 No 1 (2022): JIKEM: Jurnal Ilmu Komputer, Ekonomi, dan Manajemen

Analisis Damfak Peralihan Komoditi dari Tanaman Nanas Menjadi Tanaman Kelapa Sawit terhadap Lingkungan dan Kesejahteraan Petani (Studi Kasus Pada Kelurahan Labuhan Bilik Kecamatan Panai Tengah Kabupaten Labuhan Batu)

Ridho Erianto (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Jan 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui latar belakang yang menyebabkan petani nanas mengalihfungsikan komoditinya menjadi kelapa sawit serta dampak bagi lingkungan dan kesejahteraan petani. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif, metode pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Subjek penelitian ini difokuskan pada 5 petani dengan pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dampak alihfungsi komoditi pertanian dari tanaman nanas menjadi tanaman kelapa sawit terhadap lingkungan di Kelurahan Labuhan Bilik Kecamatan Panai Tengah Kabupaten Labuhan Batu Provinsi Sumatera Utara berdampak buruk di karenakan tanaman kelapa sawit merupakan tanaman yang banyak memerlukan air dan menyebabkan air menjadi kurang bersih, serta banyak nya akar kelapa sawit mengakibatkan unsur hara serta kesuburan tanah menjadi kurang baik. Sedangkan terhadap kesejahteraan petani di Kelurahan Labuhan Bilik Kecamatan Panai Tengah Kabupaten Labuhan Batu Provinsi Sumatera Utara dampak nya jauh lebih baik bagi petani, cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari terlihat dari gaji responden yang mengalami peningkatan, pekerjaan jauh lebih ringan, adanya peningkatan aset yang dimiliki keluarga petani, serta keluarga petani merasa jauh lebih sejahtera.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JKM

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Library & Information Science

Description

JIKEM: Jurnal Ilmu Komputer, Ekonomi dan Manajemen (Online ISSN: 2774-2075) merupakan jurnal nasional yang diterbitkan oleh Lembaga Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Muhammadiyah Enrekang bekerjasama dengan Forum Dosen Riset STMIK/STIE Insan Pembangunan dan Ikatan Doktor ...