Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengaruh motivasi kerja, lingkungan kerja, dan keselamatan kerja,terhadap kinerja karyawan dinas transmigrasi dan ketenagakerjaan kota yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dan data primer diambil menggunakan kuesioner yang diambil secara accidental sampling pada 50 responden. Penarikan sampel menggunakan rumus Slovin. Data dikumpulkan melalui survei langsung kemudian diolah menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi kerja, lingkungan kerja dan pengaruh keselamata kerja berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja karyawan.
Copyrights © 2022