Telah dilakukan penelitian tentang pengujian efektivitas ekstrak etanol kunyit merah (Curcuma domestica) sebagai penghambat pertumbuhan bakteri Salmonella typhi dan Bacillus cereus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui daya hambat ekstrak kunyit merah terhadap pertumbuhan bakteri Salmonella typhi dan Bacillus cereus. Rancangan yang digunakan adalah acak lengkap dengan lima perlakuan dan lima kali pengulangan. Konsentrasi yang digunakan adalah : 20 %, 40 %, 60 %, 80 %, 100 % dan 0 % sebagai kontrol. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi mempengarui pertumbuhan bakteri S. typhi dan B. cereus (P
Copyrights © 2015