Innofarm Jurnal Inovasi Pertanian
Vol. 14 No. 1 (2015): Innofarm

PENGARUH KONSENTRASI EKSTRAK TEH DAN DOSIS PUPUK NPK TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN TIMUN (Cucumis sativus L.)

Sigma Saputra Surya Negara Sartono Joko Santosa Sri Hardiatmi (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 May 2015

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi ektrak teh dan dosis pupuk NPK terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman mentimun. Metode yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 2 faktor perlakuan, 12 kombinasi perlakuan dan diulang 3 kali. Data dianalisis menggunakan Analisis Ragam, yang dilanjutkan dengan Uji BNJ pada taraf nyata 5%. Hasil penelitian, didapatkan bahwa : Perlakuan konsentrasi ekstrak teh dan dosis pupuk NPK berpengaruh sangat nyata terhadap Jumlah Buah, Berat Buah Pertanaman, Berat Segar Brangkasan, dan Berat Kering Brangkasan. Perlakuan konsentrasi ekstrak teh dan dosis pupuk NPK tidak berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, panjang buah, diameter buah, dan berat per buah. Perlakuan konsentrasi ekstrak teh dan dosis pupuk NPK memberikan berat segar rata-rata tertinggi pada perlakuan konsentrasi ekstrak teh 5 gram dosis pupuk NPK 45 gram dan konsentrasi ekstrak teh 15 gram dosis pupuk NPK 15 gram sebesar 440 gram. Perlakuan konsentrasi ekstrak teh dan dosis pupuk NPK memberikan hasil terbaik pada perlakuan konsentrasi ekstrak teh 5 gram dosis pupuk NPK 30 gram sebanyak 9 buah mentimun dengan berat 3100 gram.Kata kunci : Ekstrak Teh, Pupuk NPK, Dosis, Mentimun,Pertumbuhan, Hasil

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

innofarm

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Earth & Planetary Sciences Environmental Science Social Sciences

Description

The article published in INNOFARM journal is the authors original work with a broad spectrum of topics. INNOFARM journal accepts original research articles, review articles, and short communications covering the following topics Agricultural and Environmental Microbiology Agricultural Socioeconomics ...