Business and Economic Analysis Journal
Vol 1, No 2 (2021): November 2021

Strategi Pengembangan Usaha Untuk Meningkatkan Daya Saing Usaha Tepung Tapioka di Kabupaten Pati




Article Info

Publish Date
20 Nov 2021

Abstract

Pertumbuhan industri makanan, minuman, farmasi dan industri lainnya yang berbahan dasar tapioka semakin berkembang pesat. Ini menjadi peluang Industri tapioka di Kabupaten Pati untuk mengembangkan strategi usahanya agar mampu bersaing. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis strategi pengembangan usaha meliputi faktor internal dan eksternal untuk meningkatkan daya saing usaha tepung tapioka di Kabupaten Pati. Analisis data menggunakan SWOT dan PAM. Hasil penelitian menunjukkan 1) Faktor internal, bobot tertinggi dan paling berpengaruh adalah sumber daya manusia dan bahan baku. Pemasaran perlu dikembangkan dan keuangan terkendala perputaran modal karena sistem pembayaran tempo. 2) Faktor eksternal meliputi peluang yang mampu direspon baik oleh usaha tepung tapioka di Kabupaten Pati adalah perkembangan teknologi informasi dan komunikasi, sedangkan faktor kondisi ekonomi yang tidak stabil, dukungan pemerintah, dan pesaing belum mampu direspon baik 3). Kemampuan daya saing usaha tepung tapioka di Kabupaten Pati tinggi. Analisis PAM sebesar 0.095 (PCR1 ) artinya Usaha tepung tapioka di Kabupaten Pati memiliki keunggulan kompetitif.  Nilai DRC sebesar 0.02 (DRC1 ) usaha tepung tapioka di Kabupaten Pati memiliki keunggulan komparatif. 4) Strategi pengembangan usaha tepung tapioka di Kabupaten Pati untuk meningkatkan daya saing dapat dilakukan dengan Strategi intensif horizontal meliputi penetrasi pasar, pengembangan pasar, dan pengembangan produk.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

beaj

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Business and Economics Analysis Journal is a journal published by Universitas Negeri Semarang-Indonesia who only publish a scientific research in the field of economics science, business, accounting and management. This journal also receive all of articles from developing and developed countries. ...