Untuk Kegiatan belajar mengajar di sekolah biasanya diawali dengan presensi kehadiran siswa terlebih dahulu. SMAN 17 Surabaya adalah salah satu sekolah yang masih menggunakan presensi siswa secara manual dan dinilai kurang efektif, karena proses rekapitulasi manual membutuhkan ketelitian dan waktu cukup lama. Presensi menggunakan smartphone android dan QR Code bisa dimanfaatkan untuk membantu proses presensi yang baik dan rekapitulasi yang cepat. Pembuatan aplikasi presensi siswa menggunakan smartphone android dan QR Code ini dibangun dari gabungan beberapa produk Google yang bebas digunakan secara gratis yaitu : Google Sheet, Google App Script, Google Sites, App Inventor, dan Smartphone Android. Fitur dalam aplikasi yang dibangun antara lain, mengelola data siswa, melakukan presensi, dan merekap presensi siswa secara realtime.
Copyrights © 2019