Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pembelajaran berbasis masalah otentik dengan pendekatan induktif-deduktif terhadap hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah Matematika Keuangan dan Program Linier. Penelitian ini dilakukan atas dasar bahwa pembelajaran yang terjadi cenderung hanya dihadapkan pada masalah yang kurang memberikan ruang pada mahasiswa untuk mengaitkan pengalaman nyatanya dalam menyelesaikan soal-soal yang dihadapi, serta penyajian materi yang tersedia lebih banyak menggunakan pendekatan deduktif yang menyebabkan mahasiswa sulit dalam memahami materi. Penelitian eksperimen ini menggunakan rancangan lingkungan Rancangan Acak Kelompok (RAK) 1 faktor, dengan pertimbangan bahwa terdapat perbedaan kemampuan awal mahasiswa, yaitu mahasiswa yang memiliki kemampuan rendah, sedang, dan tinggi. Populasi penelitian ini adalah mahasiswa semester IV Prodi S1 Pendidikan Matematika di salah satu Universitas di Bali, Indonesia pada tahun akademik 2018/2019. Data kemudian dianalisi dengan menggunakan ANAVA satu jalur. Melalui desain penelitian ini dihasilkan bahwa: (1) pembelajaran berbasis masalah otentik dengan pendekatan induktif-deduktif berpengaruh terhadap hasil belajar mahasiswa; dan (2) perbedaan kemampuan awal mahasiswa juga berpengaruh terhadap hasil belajar mahasiswa. Dari dua hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa variasi hasil belajar yang terjadi pada setiap kemampuan awal mahasiswa merupakan pengaruh dari perlakuan penerapan pembelajaran berbasis masalah otentik dengan pendekatan induktif-deduktif. Dengan demikian, secara empirik penerapan pembelajaran berbasis masalah otentik dengan pendekatan induktif-deduktif efektif dalam meningkatkan hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah Matematika Keuangan dan Program Linier.
Copyrights © 2020