Akbis: Media Riset Akuntansi dan Bisnis
Jurnal AKBIS Volume 6 Nomor 1 Tahun 2022

Analisis Kinerja Keuangan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Mataram Tahun 2017-2020

Elfah Harsu Junita (Universitas Mataram)
Animah Animah (Universitas Mataram)
Yusli Mariadi (Universitas Mataram)



Article Info

Publish Date
28 Apr 2022

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menganalisis kinerja keuangan pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Mataram tahun 2017-2020. Tolak ukur dalam kinerja keuangan dihitung dengan menggunakan analisis keserasian belanja, pertumbuhan belanja, efektivitas, efisiensi, dan varians belanja daerah. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui cara dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Bappeda Kota Mataram selama 4 tahun anggaran di lihat dari indikator keserasian belanja dinilai baik. Pertumbuhan belanja pada Bappeda Kota Mataram dinilai mengalami penurunan negatif karena rata-ratanya mencapai 4%. Di lihat dari analisis efektivitas, Bappeda Kota Mataram dinilai efektif selama tahun 2017-2020 karena rata-rata  keseluruhannya mencapai 96%. Di lihat dari efisiensi penggunaan anggaran, Bappeda Kota Mataram dinilai sudah efisien dengan total keseluruhannya mencapai 76%. Selain itu, pengukuran analisis varians belanja pada Bappeda Kota Mataram selama tahun 2017-2020 dapat dinilai baik dengan total keseluruhan mencapai 96%. Hal ini menunjukkan bahwa Bappeda Kota Mataram dari tahun 2017-2020 dalam hal penggunaan anggaran  tidak melebihi nilai anggaran belanja.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jakbis

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal AKBIS: Media Riset Akuntansi dan Bisnis memuat isu-isu yang berhubungan dengan masalah-masalah strategis yang terkait dengan: 1. Akuntansi Manajemen 2. Akuntansi Sektor Publik 3. Akuntansi Keuangan 4. Perpajakan 5. ...