Indonesian Journal of Chemical Science
Vol 1 No 2 (2012)

PENGARUH KONSENTRASI NATRIUM BENZOAT DAN LAMA PENYIMPANAN PADA KADAR FENOLAT TOTAL PASTA TOMAT (Lycopersicum esculentum Mill)




Article Info

Publish Date
28 Nov 2012

Abstract

Buah tomat (Lycopersicum esculentum Mill) sering dijadikan salah satu bahan baku untuk pembuatan pasta tomat karena selain buahnya enak, buah tomat juga mengandung antioksidan seperti vitamin C, betakaroten, senyawa  fenolat dan senyawa karotenoid baik bagi tubuh kita. Pengawet perlu ditambahkan untuk mempertahankan kadar fenolat total dalam pasta tomat. Penelitian ini bertujuan untuk  mengkaji pengaruh perlakuan lama penyimpanan dan penambahan natrium benzoat pada kadar fenolat total dalam pasta tomat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Folin Ciocalteu dan pengukurannya menggunakan Spektrofotometer UV-Vis. Variabel penelitian terdiri dari variabel terikat yaitu kadar fenolat total dan variabel bebas yaitu lama penyimpanan (0, 2, 4, 6, dan 8 minggu) dan penambahan natrium benzoat (400, 600, dan 800 ppm) pada pasta tomat. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini uji t dan anava dua jalan. Hasil penelitian menunjukkan lama penyimpanan (0, 2, 4, 6 dan 8) berpengaruh signifikan pada kadar fenolat total dalam pasta tomat, sedangkan penambahan natrium benzoat (400, 600 dan 800 ppm) tidak berpengaruh signifikan pada kadar fenolat total dalam pasta tomat.

Copyrights © 2012