Journal of Economic, Business and Engineering (JEBE)
Vol 3 No 2 (2022): April

REDESAIN TERMINAL BUS TIPE B BANJARNEGARA DENGAN PENDEKATAN GREEN ARCHITECTURE

Niyah Niyah (Universitas Sains Al-Qur'an)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2022

Abstract

Trasportasi adalah sarana mencapai tujuan guna meminimalisir kesenjangan jarak dan waktu. Sistem transportasi di Indonesia diatur dalam Sistem Transportasi Nasional (SISTARNAS) terdiri daritransportasi jalan, kereta api, sungai, danau dan penyebrangan yang membentuk sebuah jaringan. Terminal Bus Tipe B Banjarnegara merupakan Terminal terbesar di daerah Kabupaten Banjarnegara. Sebagai terminal terbesar diharapkan dapat memenuhi kebutuhan angkutan umum khususnya masyarakat di Kabupaten Banjarnegara dan masyarakat sekitarnya. Beberapa permasalahan yang ada di terminal-terminal yang ada adalah adanya sarana prasarana yang kurang efektif dan kurang optimal penggunaanya. Masalah ini menyebabkan menurunnya minat masyarakat untuk menggunakan jasa transportasi umum. Kedepannya dalam redesain ini akan menata kembali ruangan yang kurang efisien dan optimal penggunaanya serta menambah fasilitas-fasilitas yang kurang. Dengan mempertimbangkakan keefektifan, kenyamanan, keamanan serta estetika dan dapat menjadi icon baru bagi Kabupaten Banjarnegara. Dengan menggunakan pendekatan Green Architectur diharapkan dapat menjadi daya tarik penumpang maupun pengunjung sekaligus bisa meminimalisir sumber daya alam yang ada.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jebe

Publisher

Subject

Automotive Engineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Engineering Mechanical Engineering

Description

Journal of Economic, Business and Engineering merupakan Jurnal publikasi karya ilmiah hasil penelitian/ Skripsi/ Tesis/ Disertasi mahasiswa di bidang Ekonomi, Bisnis, dan Teknik. Journal of Economic, Business and Engineering terbit 2 (dua) kali dalam setahun, yaitu bulan Oktober dan ...