Perpustakaan sebagai penyedia dan penyebar informasi belum terlalu dikenal oleh banyak kalangan dan lapisan masyarakat. Masyarakat lebih mengenal penyedia dan penyebar informasi seperti media massa atau media tercetak yang ada. Sebagai orang dibalik perpustakaan, pustakawan ke depan sebagai pengelola sumber informasi merupakan peluang, tantangan, pemicu dan kemandirian untuk membuat terobosan, berkreatifitas untuk keluar sebagai yang terbaik. Kompetensi profesional adalah penguasaan keterampilan tentang sumber daya informasi, pengelola informasi dalam memberikan jasa informasi kepada pengguna. Pustakawan dalam mengelola perpustakaan harus produktif, kreatif termasuk mengadakan promosi, orientasi kepada masyarakat untuk memasyarakatkan perpustakaan. Dalam promosi dan orientasi perpustakaan harus direncanakan dengan matang dan yang harus diperhatikan antara lain: apa yang akan dipromosikan, siapa yang akan menyampaikan, dan metode penyampaian, dan metode penyampaian promosi dan media apa yang dipakai. Sehingga peran dan layanan perpustakaan dalam mencerdaskan penggunannya dapat dirasakan oleh berbagai kalangan masyarakat secara cepat dan tepat.
Copyrights © 2007