Sebatik
Vol. 26 No. 1 (2022): Juni 2022

PERUBAHAN STRUKTUR INDUSTRI PERBANKAN DAN PERKEMBANGAN PASAR MODAL PERIODE 2010-2021

Cakranegara, Pandu Adi (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2022

Abstract

Salah satu bagian dari ilmu ekonomi adalah sejarah ekonomi. Di dalam sejarah ekonomi salah satu yang dipelajari adalah perkembangan dari pasar di suatu negara. Penelitian ini mencoba melihat bagaimana kebijakan ekonomi di era 2010 an hingga 2021 – an di Indonesia mempengaruhi pasar uang dan pasar modal. Era tersebut dipilih karena era tersebut merupakan era yang dinamis dan menjadi fondasi untuk perkembangan pasar modal Indonesia modern. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan menggunakan kerangka analisa kebijakan. Kebijakan di analisa mulai dari tingkat pengambil kebijakan lalu pengaruhnya terhadap pasar dan bagaimana investor dan pelaku pasar lainnya bereaksi terhadap kebijakan tersebut. Data yang digunakan adalah data historis. Kemudian reaksi pelaku pasar di analisa untuk mengetahui pengaruhnya terhadap perkembangan pasar modal dan pasar uang. Penelitian ini menunjukkan bahwa pemerintah telah melakukan hal yang positif di pasar modal yang telah mendorong minat pelaku pasar untuk semakin berinvestasi di pasar modal.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

sebatik

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

SEBATIK merupakan jurnal kumpulan artikel hasil penelitian, karya ilmiah, maupun program pengabdian masyarakat dari seluruh civitas akademik di Indonesia dalam rangka mengitegrasikan informasi. SEBATIK menyediakan layanan publikasi terbuka untuk semua kalangan umum, baik di semua lingkungan ...