Persepsi masyakat di Desa Pandan Indah terhadap perguruan tinggi adalah baik karena a) pentingnya pendidikan untuk masa depan anak-anaknya, b) menggapai cita-cita, c) mendapatkan ilmu pengetahuan, pengalaman d) meningkatkan kualitas sumber daya anusia, dan lain sebagainya. Akan tetapi meskipun demikian sebagian masyarakat berpersepsi kurang baik terhadap perguruan tinggi karena ada faktor-faktor yang melatar belakanginya antara lain: a) faktor biaya, b) Kurangnya minat terhadap perguruan tinggi, c) kurangnya Pemahaman masyarakat tentang perguruan tinggi. Sedangkan Motivasi Masyarakat Dalam Melanjutkan Studi Ke Perguruan Tinggi Di Desa Pandan Indah Kecamatan Praya Barat Daya Kabupaten Lombok Tengah Tahun 2019 baik. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi motivasi masyarakat di Desa Pandan Indah dalam melanjutkan studi anak ke perguruan tinggi adalah sebagai berikut: a) Ekonomi b) Keluarga, c) Lingkungan masyarakat, d) Adanya bantuan dari pemerintah berupa beasiswa.
Copyrights © 2019