Jurnal Kesehatan
Vol 7 No 1 (2018): Jurnal Kesehatan Volume 7 tahun 2018

H Hubungan Mekanisme Koping Terhadap Tingkat Stres Prajurit TNI Angkatan Darat

Rinny Kartini (Program Studi Sarjana Keperawatan Universitas Binawan)
Zakiyah (Program Studi Ilmu Keperawatan Universitas Binawan)
Sari Narulita (Program Studi Ilmu Keperawatan Universitas Binawan)



Article Info

Publish Date
07 Sep 2021

Abstract

Stres adalah kontributor utama penyakit mental dan fisik pada setiap orang di segala usia, dan sebagai penjaga keamanan dan stabilitas negara, kondisi pemaparan berulang terhadap situasi pertempuran dan stressor lainnya dapat mempengaruhi kesehatan mental para tentara. Stress merupakan segala situasi dimana tuntutan non-spesifik mengharuskan seorang individu untuk berespons atau melakukan tindakan, dan mekanisme koping adalah cara yang digunakan individu dalam menyelesaikan masalah, mengatasi perubahan yang terjadi, dan situasi yang mengancam, baik secara kognitif maupun perilaku. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan mekanisme koping terhadap tingkat stress pada prajurit TNI-AD di Kesatuan Brigif Para Raider 17/Kujang 1 Divif 1 Kostrad Cijantung Jakarta Timur. Desain penelitian ini yaitu deskriptif korelatif dengan pendekatan cross sectional. Sampel penelitian ini adalah 133 prajurit tingkat satu yang ditentukan menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen yang digunakan adalah Ways of coping dan Depressions Anxiety and Stress Scale. Data yang telah terkumpul diolah dengan menggunakan uji korelasi Spearman Rho. Hasil analisis univariat menunjukkan mekanisme koping destruktif (73,7%) dan tingkat stress berat (48,9%). Hasil analisis bivariat menunjukkan adanya hubungan antara mekanisme koping terhadap tingkat stress pada prajurit TNI-AD dengan hasil signifikan atau p-value adalah 0,000 dimana (p

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

stikesnw

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Kesehatan is published by Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Ngesti Waluyo. This journal aims to provide original research articles, review articles, and case study on health field. This journal is issued twice a year and it is a tool for researchers, academics, and practitioners who wished to ...