Tujuan dari penelitian ini adalah Praktek Eksploitasi SDA yang Terjadi di Labuan Bajo serta Dampak Perekonomian yang Terjadi pada Masyarakat Lokal Labuan Bajo terhadap Adanya Praktek Eksploitasi SDA. Metode penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan library study. Studi yang menekankan pada elaborasi dari studi empiris dan studi literatur. Hasil penelitian ini adalah Dalam analisis dampak eksploitasi SDA di Labuan Bajo, diketahui bahwa adanya eksploitasi SDA melalui privatisasi lahan yang dilakukan oleh para investor untuk menjalankan rencana pembangunan pariwisata dan meraih keuntungan pribadi dan nelayan dan pramuwisata sebagai warga lokal mengalami marginalisasi akibat hilangnya lokasi pencaharian, karena nelayan kehilangan lahan akibat kekayaan sumber daya alam bawah lautnya diprivatisasi oleh investor yang digunakan untuk dive tourism. Begitu pula dialami oleh masyarakat lokal yang bergelut di industri pariwisata, karena kalah saing dengan pebisnis asing dalam lingkup pariwisata.
Copyrights © 2022