Jurnal Abdikarya : Jurnal Karya Pengabdian Dosen dan Mahasiswa
Vol 3 No 3 (2019)

PENYULUHAN DEMAM BERDARAH DENGUE ( DBD )




Article Info

Publish Date
07 Jul 2019

Abstract

Demam Berdarah Dengue (DBD) adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi virus Dengue yang ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes egypti yang ditandai dengan demam mendadak, sakit kepala, nyeri belakang bola mata, mual dan manifestasi perdarahan seperti uji tourniquet (rumple lead) positif, bintik-bintik merah di kulit (petekie), dan sebagainya. Upaya pemberdayaan masyarakat dengan melaksanakan kegiatan PSN 3M Plus (menguras, menutup tempat penampungan air dan mendaur-ulang / memanfaat kembali barang-barang bekas) serta ditambah (Plus) seperti : menaburkan larvasida pembasmi jentik, memelihara ikan pemakan jentik, mengganti air dalam pot/vas bunga dan lain-lain. Olehkarena itu untuk meningkatkan keberhasilan pengendalian DBD dan mencegah terjadinya peningkatan kasus atau KLB, maka diperlukan adanya Juru Pemantau Jentik (Jumantik) dalam melakukan pengawasan dan penyuluhan kepada masyarakat agar melakukan PSN dengan 3M plus. Tujuan penelitian study kasus ini memberikan wawasan pada warga tentang pentingnya menjaga kebersihan, mengajarkan cara mencegah demam berdarah dan bagaimana cara mengatasi ketika terkena demam berdarah.Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan cara memberikan questioner atau pertanyaan pada warga Dukuh Kembar. Meliputi penyuluhan serta melakukan survey lapangan secara langsung, yaitu pemberian bubuk ABATE pada warga.Hasil dari pelaksanaan kegiatan yang dilaksanakan, dan hasil yang dicapai adalah para warga di desa Dukuhkembar kini menjadi lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan sekitar serta lebih waspada terhadap DBD. Peserta juga bisa memahami perubahan yang terjadi saat keluarga terjangkit oleh virus DBD. Para warga dapat lebih mengenali ciri-ciri nyamuk aedes aegepty dan cara penanganan diri ketika keluarga terkena demam berdarah karena adanya program kerja “ Penyuluhan Demam Berdarah ( DBD )”.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

abdikarya

Publisher

Subject

Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Decision Sciences, Operations Research & Management Industrial & Manufacturing Engineering Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Jurnal Abdikarya: Jurnal Karya Pengabdian Dosen Dan Mahasiswa memuat artikel ilmiah yang berfokus pada bidang teknologi tepat guna dan kewirausahaan Community Services People Local Food Security Training Marketing Appropriate Technology Design Community Empowerment Social Access Cultural Exchange ...