Abstrak: Pemanfaatan fitur otomatis dalam Microsoft Office diperlukan dalam membantu pembuatan laporan seperti membuat daftar isi, daftar tabel, daftar gambar, pembuatan indeks, pembuatan sitasi secara otomatis dll. Faktanya masih ditemukan akademisi yang belum optimal menggunakan otomatisasi fitur Microsoft Word dan lebih memilih cara manual. Sebagai contoh dalam penyusunan laporan ilmiah, masih ditemukan penggunaan gaya referensi yang tidak konsisten dan masih mengurutkan secara manual, pembuatan diagram dan grafik untuk menggambarkan hasil desain tidak menggunakan Microsoft Visio sebagai media menggambar rancangan proses bisnis. Tujuan pengabdian memberikan pengetahuan dan pelatihan tentang pemanfaatan fitur otomatisasi Microsoft Office dalam menulis laporan dan menyusun modul pembelajaran kepada civitas akademika. Metode PKM (Pengabdian Kepada Masyarakat) ini berupa pemberian materi dan pelatihan pada 31 peserta. Evaluasi PKM dilakukan dengan memberikan post test terhadap materi yang telah diberikan. Hasil evaluasi PKM menunjukkan bahwa peserta telah mengetahui dan mampu mempraktikkan penggunaan fitur Microsoft Word dan Microsoft Visio secara optimal, dari 31 peserta diperoleh 87,10% memiliki kemampuan penggunaan fitur Microsoft Word dan Microsoft Visio dengan baik.Abstract: Utilization of automated features in Microsoft Office Required in helping to generate reports such as the creation of a table of contents, table list, figure list, index creation, automatic citation generation, etc. There are still found that are not optimal using the automation features of Microsoft Word and prefer the manual method. For example, in the preparation of scientific reports, it was found that the use of reference styles was inconsistent, and still manual sorting, making diagrams and graphs to describe the design results did not use Microsoft Visio as a medium for drawing business process designs. The purpose of this service is to provide knowledge and training on the use of Microsoft Office automation features in writing reports and compiling learning modules to the academic community. This PKM (Pengabdian Kepada Masyarakat) method is in the form of providing materials and training to 31 participants. PKM evaluation is done by giving post test to the material that has been given. As a result, participants know and can practice using Microsoft Word and Microsoft Visio features well with the results of the service evaluation, from 31 participants obtained 87.10% have the ability to use Microsoft Word and Microsoft Visio features well.
Copyrights © 2022