KOMPUTA : Jurnal Ilmiah Komputer dan Informatika
Vol 11 No 1 (2022): Komputa : Jurnal Ilmiah Komputer dan Informatika

PENERAPAN ALGORITMA C5.0 DALAM MENENTUKAN TINGKAT PEMAHAMAN MAHASISWA TERHADAP PEMBELAJARAN DARING

Apriyadi Apriyadi (Sistem Informasi, STIKOM Tunas Bangsa Pematangsiantar)
Muhammad Ridwan Lubis (Sistem Informasi, STIKOM Tunas Bangsa Pematangsiantar)
Bahrudi Efendi Damanik (Sistem Informasi, STIKOM Tunas Bangsa Pematangsiantar)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2022

Abstract

Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengklasifikasikan tingkat pemahaman mahasiswa dalam pembelajaran daring menggunakan algoritma C5.0. Mahasiswa dituntut untuk dapat memahami setiap materi yang telah disampaikan secara daring. Namun dalam penerapannya banyak mahasiswa yang tidak paham terhadap materi yang telah disampaikan. Penelitian ini menggunakan empat kriteria yang mempengaruhi tingkat pemahaman mahasiswa dalam pembelajaran daring yaitu komunikasi, suasana pembelajaran, penyampaian materi dan koneksi internet. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuisioner yang telah diberikan kepada seluruh mahasiswa STIKOM Tunas Bangsa Pematangsiantar sebanyak 100 orang. Hasil dari penelitian ini memperoleh 13 rules untuk klasifikasi tingkat pemahaman mahasiswa pada pembelajaran daring dengan empat keputusan paham, empat keputusan cukup paham dan 5 keputusan tidak paham. Algoritma C5.0 dapat digunakan pada kasus penentuan tingkat pemahaman mahasiswa terhadap pembelajaran daring dengan tingkat akurasi 83,33%.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

komputa

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Ilmiah KOMPUTA (Komputer dan Informatika), adalah wadah informasi berupa hasil penelitian, studi kepustakaan, gagasan, aplikasi teori dan kajian analisis kritis di bidang kelimuan Komputer dan Informatika. Terbit dua kali dalam setahun pada bulan Maret dan ...