Tujuan dari artikel ini untuk mengetahui pengaruh antara Profitabilitas, Solvabilitas, Ukuran Perusahaan, terhadap Audit Delay. Populasi dari penelitian ini adalah perusahaan property dan Real Estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) untuk periode 2018 sampai 2020. Teknik pengambilan sampel adalah pemilihan sampel dengan pertimbangan tertentu (purposive sampling) (Sugiyono,2016). Sehingga data yang digunakan sebesar 141 sampel. Jenis data adalah data sekunder kemudian data yang digunakan adalah laporan keuangan. Data diperoleh melalui Bursa Efek Indonesia. Pengukuran Profitabilitas menggunakan Return on Equity (ROE), Solvabilitas menggunakan Debt to Asset Ratio (DAR), dan Ukuran perusahaan menggunakan menggunakan total Asset. Pengujian hipotesis menggunakan analisis linier berganda, dengan menggunakan bantuan aplikasi SPSS. Hasil penelitian yaitu 1) secara parsial variabel profitabilitas berpengaruh terhadap variabel audit delay, 2) Solvabilitas berpengaruh terhadap variabel audit delay 3) Ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap variabel audit delay , namun secara simultan Profitabilitas, Solvabilitas, dan ukuran perusahaan berpengaruh signifikan terhadap Audit Delay.
Copyrights © 2022