Jurnal Ilmiah Manusia dan Kesehatan
Vol 5 No 2 (2022): Jurnal Ilmiah Manusia Dan Kesehatan

HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU DENGAN KEJADIAN DIARE PADA BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS LAPADDE KOTA PAREPARE

Yulia Rahmaniu (Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Parepare)
Muhammad Siri Dangnga (Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Parepare)
Abdul Madjid (Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Parepare)



Article Info

Publish Date
22 May 2022

Abstract

Diare adalah suatu keadaan pengeluaran tinja yang tidak normal atau tidak seperti biasanya, ditandai dengan peningkatan volume, keenceran, serta frekuensi buang air besar >3 kali sehari dan pada neonatus lebih dari 4 kali sehari dengan atau tanpa lendir dan darah.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pengetahuan ibu dengan kejadian diare pada balita di Wilayah Kerja Puskesmas Lapadde Kota Parepare. Waktu penelitian dilakukan bulan Februari sampai Maret Tahun 2021. Lokasi penelitian dilaksanakan di Wilayah Kerja Puskesmas Lapadde Kota Parepare, Penelitian ini menggunakan penelitian rancangan Cross sectional study. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari 79 responden kategori pengetahuan baik dengan status balita diare berjumlah 5 orang (16,1%) dan kategori baik dan dengan status balita tidak diare berjumlah 26 orang (83,9%). Kategori pengetahuan cukup dengan status balita diare yaitu 31 orang (88,6%) dan pengetahuan balita dengan kategori cukup tetapi tidak diare berjumlah 4 orang (11,4%). Selanjutnya pengetahuan ibu balita untuk kategori kurang dengan status balita diare berjumlah 13 orang (100%) dan tidak diare (0%). Hasil uji statistik menggunakan chi-square diperoleh nilai dengan nilai dimana menunjukkan bahwa ada hubungan antara pengetahuan ibu dengan kejadian diare di wilayah kerja puskesmas lapadde kota Parepare. Saran dari penelitian ini ibu tetap menerapkan pola hidup sehat, memasak air hingga benar-benar mendidih dan menyimpannya pada tempat yang tertutup dan terlindung. Serta meningkatkan pengetahuannya tentang diare pada balita melalui penyuluhan/sosialisasi yang diberikan oleh petugas kesehatan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

makes

Publisher

Subject

Humanities Environmental Science Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Manusia dan kesehatan merupakan jurnal ilmiah menyajikan hasil penelitian, laporan kasus, makalah ilmiah atau kajian analitis-kritis di bidang manusia dan kesehatan dan artikel dalam bentuk ulasan. Jurnal ini diterbitkan setahun tiga kali: Januari, Mei, dan ...