Regulator tegangan AC 1 fhasa dibuat untuk digunakan sebagai alat pendukung dalam melakukan berbagai macam pengujian yang membutuhkan tegangan yang berubah-ubah sesuai dengan kebutuhan pengujian yang biasa dilakukan dan digunakan untuk menyuplai beban yang membutuhkan tegangan yang tetap. Namun tidak semua regulator tegangan yang ada mampu memberikan tegangan multilevel maupun tegangan yang tetap pada level tegangan tertentu. Oleh karena itu regulator tegangan ini dibuat untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode rancang bangun alat. Hasil dari pengujian alat menunjukkan bahwa regulator yang dibuat mampu memberikan suplai tegangan antara 0-220 volt AC dan tegangan tetap 110 volt AC, dan 25 volt AC.
Copyrights © 2022