Elektrika Borneo
Vol 8, No 1 (2022): Elektrika Borneo Edisi April

KOMBINASI VARIABLE TRASFORMATOR DAN TRAFO CENTRE TAP SEBAGAI REGULATOR TEGANGAN AC 1 FHASA

Hermansyah Hermansyah (Akademi Komunitas Industri Manufaktur Bantaeng)



Article Info

Publish Date
01 May 2022

Abstract

Regulator tegangan AC 1 fhasa dibuat untuk digunakan sebagai alat pendukung dalam melakukan berbagai macam pengujian yang membutuhkan tegangan yang berubah-ubah sesuai dengan kebutuhan pengujian yang biasa dilakukan dan digunakan untuk menyuplai beban yang membutuhkan tegangan yang tetap. Namun tidak semua regulator tegangan yang ada mampu memberikan tegangan multilevel maupun tegangan yang tetap pada level tegangan tertentu. Oleh karena itu regulator tegangan ini dibuat untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode rancang bangun alat. Hasil dari pengujian alat menunjukkan bahwa regulator yang dibuat mampu memberikan suplai tegangan antara 0-220 volt AC dan tegangan tetap 110 volt AC, dan 25 volt AC.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

elektrika

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Elektrika Borneo (JEB) (p-ISSN 2443-0986 dan e-ISSN 2685-001X) merupakan jurnal saintek yang diterbitkan secara berkala sebanyak dua kali dalam setahun yaitu April dan Oktober oleh Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Borneo Tarakan. Fokus dan ruang lingkup jurnal ini adalah ...