Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer
Vol 8, No 1 (2022): Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer

Hasil Keberhasilan Penerimaan Karyawan Baru Menggunakan Metode Naïve Bayes

Eka Puspita Sari (Universitas Bina Sarana Informatika)
Yuyun Yuningsih (Universitas Bina Sarana Informatika)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2022

Abstract

Karyawan merupakan SDM yang sangat penting dalam sebuah perusahaan. Dimana karyawan yang baik dan memenuhi standar kualifikasi dan syarat yang diperoleh melalui rekrutmen/penerimaan karyawan yang efektif. Oleh karena itu perusahaan perlu melakukan pemilihan karyawan yang tepat, agar mendapat karyawan yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan tersebut. Dalam mencari pegawai/karyawan sebagai sumber daya manusia yang berkualitas dan sesuai dengan kebutuhan tidaklah mudah. Salah satu cara yang digunakan untuk memperoleh pegawai yang berkualitas adalah dengan melakukan seleksi/pemilihan pada saat penerimaan karyawan baru. Masalah yang sering ditemukan pada setiap perusahaan adalah banyak karyawan baru yang telah direkrut oleh perusahaan, sudah diberikan pelatihan dan dapat bekerja sesuai degan prosedur perusahaan, akan tetapi dalam perjalananya banyak yang memutuskan kontrak sebelum waktu kontrak selesai, keluar atau mengundurkan diri tanpa alasan yang jelas dan masuk akal, dengan adanya hal tersebut akan  sangat  merugikan perusahaan yang telah mengeluarkan biaya pada saat  perekrutan/penerimaan karyawan baru dan juga bagian atau unit yang ditinggalkan akan mengalami masalah,  karena ada kekosongan karyawan dan akan menghambat proses kinerja di bidang atau bagian tertentu. Untuk mengatasi permasalahan yang terjadi tersebut, maka pada saat pengambilan keputusan penerimaan karyawan baru pada suatu perusahaan dapat dilakukan dengan menggunakan metode naïve bayes, Hasil dari metode naïve bayes yang digunakan pada penelitian yang telah dilakukan tentang penerimaan/rekrutmen karyawan baru dengan data calon karyawan yang digunakan adalah 80 data mining dan 80 data testing dengan hasil akurasi yang didapatkan yaitu 95.00%.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jtik

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering

Description

Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer merupakan salah satu jurnal berbasis Open Journal System (OJS) yang dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Mohammad Husni Thamrin (UMHT) yang berisi artikel-artikel dengan topik Teknologi Informasi yang menampung ...