Metafora: Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra
Vol 9, No 1 (2022): April

Kajian Tindak Tutur Ilokusi Iklan Produk Kecantikan di Televisi

Siti Komariyah (IAIN Syekh Nurjati Cirebon)
Itaristanti Itaristanti (IAIN Syekh Nurjati Cirebon)
Indrya Mulyaningsih (IAIN Syekh Nurjati Cirebon)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2022

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan jenis tindak tutur ilokusi dalam wacana iklan produk kecantikan di televisi. Penelitian yang dilakukan menggunakan jenis penelitian kualitatif. Data yang diambil berupa tindak tutur ilokusi yang terdapat dalam iklan produk kecantikan. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik daya pilah pragmatik. Hasil penelitian didapat yaitu 22 iklan produk kecantikan, terdapat 38 jenis tindak tutur ilokusi. Tindak tutur ilokusi asertif sebanyak 4 tuturan, tindak tutur ilokusi direktif sebanyak 12 tuturan, tindak tutur ilokusi komisif sebanyak 19 tuturan, tindak tutur ilokusi ekspresif sebanyak 3 tuturan, dan tindak tutur ilokusi deklaratif tidak ada tuturan. Penelitian ini juga dapat dijadikan alternatif pembelajaran bahasa Indonesia di SMK kelas XII terkait materi Iklan KD 3.45 dan 4.45. Uji Validasi bertujuan untuk mengetahui kelayakan Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang telah diterapkan sesuai dengan penelitian ini oleh penulis. Hasil dari validasi Dosen ahli pertama dan kedua dapat disimpulkan bahwa Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang digunakan masuk ke dalam kriteria cukup valid atau layak digunakan dalam proses pembelajaran.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

METAFORA

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Metafora: Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra menyediakan forum untuk menerbitkan artikel dan laporan penelitian yang berfokus pada bidang: 1. Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia 2. Kajian Linguistik Bahasa Indonesia 3. Kajian Sastra ...