Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh materialitas audit dan bukti audit terhadap kualitas audit. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan menyebarkan kuesioner online kepada responden penelitian. Responden penelitian ini adalah auditor pada Kantor Akuntan Publik di Yogyakarta. Sampel yang digunakan berjumlah 47 auditor dari total populasi sebesar 60 auditor. Alat analisis dalam penelitian ini menggunakan Statistical Product and Service Solutions (SPSS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa materialitas audit tidak berpengaruh terhadap kualitas audit, sedangkan bukti audit berpengaruh positif terhadap kualitas audit
Copyrights © 2022