Seminar Nasional Hasil Riset dan Pengabdian (SNHRP)
Vol. 4 (2022): Seminar Nasional Hasil Riset dan Pengabdian (SNHRP) Ke 4 Tahun 2022

“Moduling” : Modul 3 Dimensi pada Topik Gerak Melingkar Berbasis 3D Page Flip Professional

Nur Afifah Muthmainnah (Universitas Sebelas Maret)
Febri Cahyo Pujiyanto (Universitas Sebelas Maret)
Zannuba Zulfan Zardhani (Universitas Sebelas Maret)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2022

Abstract

Pandemi Covid-19 memiliki dampak dalam segala aspek kehidupan, termasuk dalam bidang pendidikan yang mewajibkan siswa belajar secara daring. Modul elektronik berbasis 3D Page Flip Professional dikembangkan untuk membantu siswa dalam mengatasi kejenuhan selama melakukan pembelajaran daring dan memandu siswa untuk belajar secara mandiri. Langkah penelitian dalam pengembangan modul ini, dilakukan dengan model ADDIE yang terdiri dari 5 tahap, yaitu analyze, design, develop, implement, dan evaluate. Modul yang telah dikembangkan berisi materi gerak melingkar, animasi, video, dan audio yang berkaitan dengan gerak melingkar. Berdasarkan uji validasi materi diperoleh skor 81,9 persen dengan kategori sangat valid dan uji validasi media diperoleh skor 75 persen dengan kategori valid sehingga modul elektronik berbasis 3D Page Flip Professional materi gerak melingkar valid digunakan untuk pembelajaran.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

snhrp

Publisher

Subject

Other

Description

Seminar Nasional Hasil Riset dan Pengabdian (SNHRP) merupakan salah satu ajang mempertemukan para peneliti disemua bidang pada tingkat nasional. Tujuan diadakan kegiatan ini agar peneliti akan mampu mengembangkan jaringan sosial, bertukar pengetahuan dan membangun jaringan yang kuat antara komunitas ...