Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kemampuan berpikir kritis dan mengetahui cara mendidik karakter pada anak sekolah dasar dalam mata pelajaran PPKn pada era generasi milenial agar menjadi generasi yang berkarakter. Sehingga mampu bersaing dengan masyarakat di era globalisasi saat ini. Penelitian ini menggunakan metode studi literatur. Nilai-nilai yang ditanamkan pada pendidikan karakter ini seperti Religious, Mandiri, Nasionalis, Integritas, dan Gotong Royong. Penanaman pendidikan karakter ini dapat diimplementasikan dalam muatan pembelajaran. Hasil penelitian menemukan bahwa karakter yang baik berkaitan dengan mengetahui yang baik, mencintai yang baik, dan melakukan yang baik. Dengan mengaitkan penanaman pendidikan karakter dalam mata pelajaran PPKn yang mana nantinya diharapkan agar dapat membentuk karakter anak sekolah dasar menjadi lebih baik melalui konsep-konsep PPKn serta semua tenaga pendidik untuk menciptakan generasi milenial yang tidak hanya cerdas tetapi memiliki karakter yang baik
Copyrights © 2022