Tujuan penelitian ini (1) untuk menggambarkan minat belajar siswa (2) untuk menggambarkan keterampilan menulis puisi siswa dan (3) untuk menggambarkan hubungan antara minat belajar dengan keterampilan menulis puisi siswa. Jenis penelitian kuantitatif menggunakan metode korelasi. Populasi dan sampel dalam penelitian ini yaitu siswa kelas X Busana 3 SMK Negeri 3 Payakumbuh yang berjumlah 34 orang siswa.Pengambilan sampel menggunakan teknik sampel claster random sampling.Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu angket untuk minat belajar dan tes unjuk kerja untuk keterampilan menulis puisi.Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rataminat belajar siswa kelas X Busana SMK Negeri 3 Payakumbuh adalah 76,61 dengan kualifikasi baik terdapat pada rentangan 75-85%. Selanjutnya, nilai rata-rata menulis puisi siswa kelas X Busana SMK Negeri 3 Payakumbuh adalah 84,82 dengan kualifikasi baik terdapat pada rentangan 76-85%. Kemudian dilakukan dengan menggunakan rumus product moment diperoleh r hitung 0,379 diperoleh t hitung 2,315 dengan dk n-2 (34-2=32) dan taraf signifikan 0.05. Hipotesis diterima Jika r hitung ≥ t tabel, maka H₁ diterima dan H₀ ditolak. Dengan demikian H1 diterima karena hasil pengujian membuktikan bahwa r hitung ≥ t tabelyaitu 2,315 ≥1,697. Dapat disimpulkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara minat belajar dengan keterampilan menulis puisi siswa kelas X Busana SMK Negeri 3 Payakumbuh.Kategori interpretasi nilai r hitung 0,379 adalah 0,200 ≤ r
Copyrights © 2019