Jurnal Ilmu Administrasi: Media Pengembangan Ilmu dan Praktek Administrasi
Vol 7, No 3 (2010): Jurnal Ilmu Administrasi

PENDEKATAN KUALITATIF DAN KONTRIBUSINYA DALAM PENELITIAN ADMINISTRASI PUBLIK

Hendrikus Tri Wibawanto Gedeona (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 May 2019

Abstract

Pilihan terhadap suatu pendekatan penelitian untuk melakukan penelitian adalah sesuatu yang penting dalam proses penelitian, termasuk dalam penelitian Ilmu Administrasi Publik. Umumnya dalam ranah Ilmu Administrasi Publik, kecenderungan pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dibandingkan dengan pendekatan kualitatif. Meskipun demikian adanya, kemanfaatan daripada pendekatan penelitian kualitatif, akhir-akhir ini, sungguh terasa dalam praktik penelitian yang dilakukan peneliti Ilmu Administrasi Publik,secara khusus teknik-teknik pengumpulan data kualitatif yang digunakan, seperti wawancara mendalam (in depth interview) pengamatan partisipasi (participation observation) dan diskusi kelompok terarah (focus group discussion). Metode-metode tersebut, semakin lama semakin teramat berguna untuk mengungkapkan fenomena-fenomena atau permasalahan-permasalahan yang muncul dalam Ilmu Administrasi Publik, seperti pelayanan publik, korupsi, kinerja aparatur negara, kebijakan publik, dan sebagainya. Oleh karena itu, penulis tertarik dan mencoba mengulas hal tersebut dalam artikel ini.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jia

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

Jurnal Ilmu Administrasi (JIA) is a scientific journal particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of public administration and business administration areas as follows Development Administration, Economic Development, Public Policy, Development Planning, Public ...