Daya Hantar Listrik (DHL) atau konduktivitas dalam air menunjukkan banyaknya kandungan ion-ion terlarut dalam air tersebut. Pemukiman penduduk di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sukawinatan Palembang, sangat rentan akan pencemaran dari air lindi sampah yang masuk ke sumur pemukiman masyarakat setempat. Parameter DHL dapat ditentukan dengan enggunakan Rangkaian Jembatan Wheatstone (RJW). Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji besarnya DHL di air sumur masyarakat yang bermukim di TPA tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai tertinggi DHL sebesar 90,1526.10-5 Ωm-1 dan terendah 26,6193. 10-5 Ωm-1.
Copyrights © 2022