Tujuan penelitian mengungkapkan persamaan dan perbedaan dalam cerpen “Nol-Dream Land”karya Djenar Maesa Ayu dan cerpen terjemahan “Sang Putri” karya Irena Ioannidou Adamidou. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan sastra bandingan. Dan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu teknik pustaka. Langkah-langkah penelitian: membaca secara menyeluruh kedua cerpen, mengaitkan data yang diperoleh menggunakan teori citra perempuan dalam aspek sosial, setelah itu manarik kesimpulan. Hasil penelitian adalah sebagai berikut: Persamaan pada kedua cerpen tersebut menunjukan citra perempuan sebagai tokoh anak perempuan dalam sebuah keluarga yang menerima perjodohan yang dilakukan oleh orang tuanya. Perbedaan kedua cerpen tersebut yaitu pada citra perempuan dalam keluarga sebagai istri pada cerpen “Nol Dream Land” yaitu istri yang dipoligami karena mandul tetapi tetap mempertahankan rumah tangganya. Sedangkan citra perempuan dalam keluarga sebagai istri pada cerpen “Sang Putri” yaitu tidak dapat menentang semua perbuatan suaminya yang telah menghancurkan hidupnya. Adapun citra perempuan dalam masyarakat pada cerpen “Nol Dream Land” yaitu mempunyai semangat bekerja. Sedangkan citra perempuan dalam masyarakat pada cerpen “Sang Putri” yaitu tidak mempunyai keberanian untuk meminta bantuan kepada orang lain.
Copyrights © 2022