Masalah penelitian ini adalah partisipasi masyarakat desa Gunungguruh, Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi belum optimal. Hal tersebut diperlukan peran kepemimpinan desa untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pembangunan. Tujuan dalam penelitian ini ialah untuk mengetahui dan mendeskripsikan kepemimpinan pemerintah desa guna meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pembangunan desa. Pendekatan penelitian ini menggunakan metode kualitatif, sedangkan teknik pengumpulan data: observasi, wawancara dan studi kepustakaan.Hasil penelitian mengungkap bahwa peran kepemimpinan desa dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pembangunan.
Copyrights © 2021