Banyaknya spesies burung membuat kita kesulitan untuk mengenali jenis burung dan diperlukannya pemahaman yang lebih khususnya dalam bidang zoologi. mengenali spesies burung secara manual merupakan tugas berat, di perlukannya SDM yang besar untuk mengidentitifikasi spesies burung apalagi jumlah yang akan akan di identifikasi begitu banyak dan juga memakan banyak waktu. Pada penelitian ini membuat sebuah sistem yang dapat mengenali spesies burung menggunakan citra gambar secara otomatis dengan menggunakan salah satu Arsitektur dari Convolutional Neural Network yaitu Inception Resnet V2, sehingga data citra tersebut dapat diekstraksi kemudian dapat mengenali spesies dari jenis burung. Yang bertujuan untuk melakukan pemantauan satwa khususnya burung dengan mengidentifikasi spesies burung secara otomatis, kemudian diharapkan masyarakat dengan mudah untuk mengenali jenis burung dan juga meningkatkan kemampuan kita untuk mempelajari dan melestarikan ekosistem khususnya ekosistem burung.
Copyrights © 2022