Agrotechbiz
Vol 3 No 1 (2016): Agrotechbiz : Jurnal Ilmu Pertanian

Respon Pemberian Dosis Dan Macam Pupuk Terhadap Pertumbuhan Dan Hasil Tanaman Kacang Panjang (Vigna Sinensis. L)

Moch. Su’ud (Unknown)
Habiba Habiba (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Jan 2016

Abstract

Indonesia merupakan sentra penanaman kacang panjang yang mempunyai keanekaragaman genetik yang luas. Pemupukan merupakan salah satu alternatif untukmeningkatkan kapasitas produksi tanah. Pemupukantersebut dapat berupa pupuk organik, pupuk anorganik,ataupun campuran keduanya. Pemupukan yang efektif melibatkan persyaratan kuantitatif dan kualitatif.Pupuk kandang mempunyai kemampuan mengubah berbagai faktor dalam tanah, sehingga menjadi faktor-faktor yang menjamin kesuburan tanah dan mengandung sejumlah unsur hara mikro yang dibutuhkan oleh tanaman. Penelitian ini bertujuan untuk : Mengetahui respon dosis pupuk kandang terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman kacang panjang, mengetahui respon macam pupuk kandang terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman kacang panjang dan mengetahui interaksi antara dosis dan macam pupuk kandang terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman kacang panjang.. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial dengan 2 faktor yaitu dosis (D) sebanyak 3 taraf perlakuan yaitu D1 = 0,75 kg/polybag, D2 = 1,5 kg/polybag, D3 = 2,25 kg/polybag dan macam pupuk kandang (K) sebanyak 4 taraf yaitu Ko = tanpa pupuk kandang, K1 = kotoran ayam, K2 = kotoran kambing, K3 = kotoran sapi; dengan 3 kelompok ulangan. Kesimpulan hasil penelitian ini antara lain: 1) Perlakuan dosis pupuk kandang 0,75 kg/polybag (D1) dapat memberikan respon terhadap parameter panjang tanaman, diameter batang dan jumlah daun 2) Perlakuan macam pupuk kandang kotoran kambing (K2) memberikan respon yang sangat berbeda nyata terhadap parameter panjang tanaman, diamtere batang, jumlah daun. 3) terjadi Interaksi perlakuan D1K2 (dosis 0,75 kg/polybag dan kotoran kambing) memberikan hasil terbaik dalam panjang tanaman, dan D2K1 (dosis 1,5 kg/polybag dan kotoran ayam) pada bobot kering polong per tanaman.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

agrotechbiz

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Social Sciences

Description

Agrotechbiz merupakan jurnal ilmiah pertanian khususnya di bidang Agroteknologi dan Agribisnis yang diterbitkan oleh Fakultas Pertanian. Agrotechbiz diterbitkan berkala setiap enam bulan, yaitu bulan Januari dan Juli. Agrotechbiz memuat artikel ilmiah hasil penelitian dan/atau kajian analitis-kritis ...