Jurnal Teknologi Terapan and Sains 4.0
Vol 1, No 3 (2020): Jurnal Teknologi Terapan & Sains

Penerapan Metode Pemberian Tugas dalam Pembelajaran PAI untuk Meningkatkan Prestasi Siswa Dimasa Pandemi Di MAS Al-Zahrah Kab.Bireuen

Zuraida Maryana (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Feb 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Penerapan Metode Pemberian tugas dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam untuk meningkatkan prestasi siswa dimasa pandemi Di Madrasah Aliyah Swasta Al-Zahrah Kab.Bireuen. Rumusan masalahnya dalam penelitian ini adalah bagaimana penerapan metode pemberian tugas dalam pembelajaran PAI  untuk meningkatkan prestasi siswa dimasa pandemi di Mas Al-zahrah. Subjek dalam penelitian ini adalah guru yang mengasuh mata pelajaran PAI yang terdiri dari mata pelajaran : Bahasa Arab, Quran Hadis, Aqidah Akhlak, Fiqih dan Sejarah Kebudayan Islam serta Siswa kelas 1 tingkat Madrasah Aliyah. Sedangkan yang menjadi objeknya adalah Penerapan Metode Pemberian tugas dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam Di Madrasah Aliyah Swasta.Dan teknik pengumpulan data ditempuh dengan teknik : a. Hasil belajar ( evaluasi proses pembelajaran dengan metode tes untuk mengetahui tingkat pemahaman siswa terhadap mata pelajaran PAI, b. Melalui Observasi untuk mengamati proses pembelajaran melalui pemberian tugas oleh guru yang berupa pekerjaan rumah ( PR), dan pengamatan KBM (kegiatan belajar mengajar), c. Wawancara, angket dan dokumentasi untuk mengetahui nama siswa, jumlah siswa dan nilai prestasi belajar dari hasil tes siswa. Setelah dilaksanakan tindakan melalui pemberian tugas berbasis PR pada masa pandemi prestasi siswa meningkat. Hal ini ditunjukkan dengan meningkatnya rerata penilaian tes akhir siswa pada tiap siklus. Penelitian ini menggunakan analisis data deskriptif kualitatif dengan menggunakan rumus :P = E/N x 100Berdasarkan data yang diperoleh dari lapangan dan setelah dianalisa maka penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Penerapan Metode Pemberian tugas  dalam pembelajaran PAI dapat meningkatkan prestasi siswa dimasa pandemi di MAS Al-Zahrah di Kabupaten Bireuen dan dapat dilihat dari hasil  ulangan/Tes  peserta didik dengan hasil persentase sebesar 77,2%. Dari hasil penelitian tersebut diharapkan metode pemberian tugas berupa PR untuk meningkatkan prestasi siswa dapat diterapkan oleh guru mata pelajaran PAI khususnya dan mata pelajaran lain pada umumnya. Kata Kunci : PAI, Pemberian Tugas, Pembelajaran, Prestasi

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

tts

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Teknologi Terapan & Sains 4.0 merupakan media informasi dan komunikasi para akademisi, peneliti, dan praktisi yang berkecimpung dan menaruh minat serta perhatian pada pengembangan teknologiyang berisi hasil-hasil penelitian, kajian, pemikiran, dan analisis mengenai ilmu-ilmu keinformatikaan. ...