Jurnal Komtekinfo
Vol. 7 No. 4 (2020): Komtekinfo

Pengembangan Media Ajar Berbasis Cross-Platform sebagai Strategi Pembelajaran di Masa Pandemi

Riska Robianto (Universitas Putra Indonesia YPTK Padang)



Article Info

Publish Date
21 Dec 2020

Abstract

Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) yang dilaksanakan selama Pandemi Covid-19 telah membawa banyak perubahan dalam sistem pendidikan terutama dalam metode pembelajaran yang dilakukan secara dalam jaringan (daring) atau online. Berbagai persoalan muncul karena terjadi perubahan sistem pembelajaran secara mendadak dan tiba-tiba, hal ini memicu semua elemen pendidikan harus segera beradapasi dengan kondisi yang baru. Menyikapi hal ini, dosen sebagai pengampu mata kuliah perlu mempersiapkan diri dengan penguasaan teknologi dan penggunaan berbagai sumber dan media belajar. Pemilihan media ajar yang tepat disesuaikan dengan kondisi ditengah masyarakat yang semakin mengkwatirkan akan membawa dampak baik dalam menjamin terselenggarannya kegiatan belajar mengajar dengan baik. Salah satu strategi pendidikan dimasa pandemi Covid-19 adalah dengan inovasi baru yaitu membuat media ajar digital yang interaktif dan menyenangkan berbasis Cross-Platform yang dapat berjalan diberbagai perangkat dan sistem operasi manapun

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

komtekinfo

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Software Engineering, Multimedia, Artificial intelligence, Data Mining, Knowledge Database System, Computer network, Information Systems, Robotic, Cloud Computing, Computer ...