Penelitian ini bertujuan untuk mengujiĀ Pengaruh Idenpendensi, Etika dan Kompetensi Auditor terhadap kualitas Audit. Populasi digunakan dalam penelitian ini adalah Kantor Akuntan Publik di Jakarta. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 31 auditor dengan menggunakan metode purposive sampling. Penguji hipotesis dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda dengan menggunakan SPSS versi 26. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa etika dan kompetensi auditor berpengaruh positif signifikan terhadap kualitas audit, sedangkan idenpendensi tidak berpengaruh signifikan terhadap kualitas audit. Idenpendensi, Etika dan Kompetensi Auditor secara simultan berpengaruh positif terhadap Kualitas Audit.
Copyrights © 2021