Kegiatan pemberdayaan masyarakat berupa transfer teknologi mengenai pemanfaatan lahan pekarangan merupakan salah satu upaya untuk memanfaatkan pekarangan sebagai sumber pangan dan gizi keluarga. Belum optimalnya masyarakat Kelurahan Sokanandi dalam memanfaatkan lahan pekarangan menjadi permasalahan yang harus dipecahkan. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengaplikasikan ilmu pengetahuan dan teknologi kepada masyarakat secara langsung terkait pemanfaatan lahan pekarangan. Kegiatan pendidikan masyarakat perlu dilakukan melalui kegiatan penyuluhan mengenai pemanfaatan lahan pekarangan untuk budidaya sayur organik. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa kegiatan pemberdayaan masyarakat ini memberikan manfaat berupa peningkatan pengetahuan tentang pemanfaatan lahan pekarangan dengan melakukan budidaya sayur organik. Serta dibutuhkan pendampingan secara berkelanjutan agar pemberdayaan masyarakat ini dapat berjalan dengan baik.
Copyrights © 2018