Liabilitas : Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Ekonomi
Vol 3 No 1 (2018): Volume 3 No.1, Februari 2018

Pengaruh Biaya Operasional Pendapatan Operasional Dan Non Performing Loan Terhadap Net Profit Margin (Studi Pada Bank Busn Devisa Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2015)

Natrion (Universitas Satya Negara Indonesia)
Novriyanti Siagian (Universitas Satya Negara Indonesia)



Article Info

Publish Date
01 Feb 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) dan Non Perfoming Loan (NPL) terhadap Net Profit Margin (NPM) pada Bank Umum Swasta Nasional Devisa (BUSN Devisa) yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2015. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda. Sampel yang digunakan dalam penelitian yaitu bank umum swasta nasional devisa yang sudah terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2011-2015 tahun yang terdiri dari 12 bank (60 sampel) kriteria bank. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Analisis Kuantitatif. Digunakan untuk menjelaskan hasil perhitungan rasio biaya operasional pendapatan operasional dan rasio non performing loans (kredit bermasalah) terhadap laba bersih. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Biaya Operasional Pendapatan Operasional berpengaruh secara signifikan dan negatif terhadap Net Profit Margin dan Non Performing Loan berpengaruh signifikan terhadap Net Profit Margin. Besarnya pengaruh BOPO dan NPL terhadap NPM sebesar 51,4% dan 48,6% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

liabilitas

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Liabilitas : Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Ekonomi pertama kali diterbitkan pada tahun 2016. Liabilitas : Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Ekonomi dimaksudkan sebagai media kajian ilmiah hasil penelitian, pemikiran dan kajian analisis kritis mengenai penelitian di Bidang Akuntansi. Liabilitas : Jurnal ...