Pareto : Jurnal Riset Manajemen dan Bisnis
Vol 2 No 2 (2017): Pareto: Jurnal Riset Manajemen dan Bisnis

Arianus Telaumbanua PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN STRES KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA DINASKELAUTAN DAN PERIKANAN KABUPATEN NIASSELATAN

admin admin (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jul 2020

Abstract

Tujuan penelitian ini adalahuntuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja dan stres kerja terhadap kinerja pegawai pada Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Nias Selatan.Penulis menggunakan seluruh populasi menjadi sampelpada Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Nias Selatan sebanyak 30 orang pegawai.Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer.Sedangkan sumber data yang digunakan adalah data dari hasil angket yang diberikan kepada pegawai Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Nias Selatan yang merupakan responden dari penelitian ini.Untuk melihat bagaimana pengaruh dari variabel lingkungan kerja (X1) dan stres kerja (X2) terhadap variabel terikat kinerja pegawai (Y) dalam penelitian ini, yang dapat dimodelkan persamaan regresi berganda. Hasil penelitian ini diperoleh sebagai berikut: t_hitung (lingkungan_kerja) sebesar 2,991 dan taraf signifikansi sebesar 0,006 sedangkan ttabel sebesar 1,701 dengan α = 0,05. Karena nilai thitung (2,991) > ttabel (1,701) dan tingkat signifikansi 0,006< α (0.05) maka dapat disimpulkan bahwa Ho ditolak dan H1 diterima artinya bahwa ada pengaruh positif dan signifikan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai pada Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Nias Selatan. Kemudian untuk variabel stres kerja terhadap variabel kinerja pegawai disimpulkan bahwa t_hitung (stres_kerja) sebesar 4,023 dan taraf signifikansi sebesar 0,000 sedangkan ttabel sebesar 1,701 dengan α = 0,05. Karena nilai thitung (4,023) > ttabel (1,701) dan tingkat signifikansi 0,000 < α (0.05) maka dapat disimpulkan bahwa Ho ditolak dan H1 diterima artinya bahwa ada pengaruh positif dan signifikan stres kerja kerja terhadap kinerja pegawai pada Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Nias Selatan.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

pareto

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal PARETO (Jurnal Riset Bisnis dan Manajemen) adalah jurnal peer-review. Jurnal PARETO (Jurnal Riset Bisnis dan Manajemen) menyediakan forum khusus untuk publikasi penelitian di bidang ekonomi keuangan dan teori perusahaan, menempatkan penekanan utama pada kontribusi analitis, empiris, dan ...