Journal of Sustainable Business and Management
Vol. 1 No. 1 (2021): JUSTBEST: Journal of SustainableBusiness and Management

Pengaruh Suasana Toko, Promosi dan Harga Terhadap Minat Beli di The Clouds Vapor & Matter di Kota Denpasar

I Kd Angga Purnama Bayu Mahardika (Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Warmadewa)



Article Info

Publish Date
26 Apr 2021

Abstract

Dengan berkembangnya jaman maka banyak pula teknologi yang canggih diciptakan seperti salah satunya rokok elektrik. Vaporizer atau yang lebih dikenal dengan Vape adalah rokok elektrik yakni sebuah alternatif dari produk sebagai pengganti rokok tembakau. Rokok elektrik adalah suatu perangkat dengan tenaga baterai yang menyediakan dosis nikotin hirup memberikan efek sama seperti merokok konvensional. Permasalahan yang akan dibahas pada penelitian ini yaitu bagaimana pengaruh suasana toko, promosi dan harga secara simultan terhadap minat beli di The Clouds Vapor & Matter di Kota Denpasar, bagaimana pengaruh suasana toko, promosi dan harga secara parsial terhadap minat beli di The Clouds Vapor & Matter di Kota Denpasar. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh suasana toko, promosi dan harga secara simultan terhadap minat beli di The Clouds Vapor & Matter di Kota Denpasar, untuk mengetahui pengaruh suasana toko, promosi dan harga secara parsial terhadap minat beli di The Clouds Vapor & Matter di Kota Denpasar. Sampel yang digunakan dalam penelitian adalah konsumen The Clouds Vapor & Matter di Kota Denpasar sebanyak 40 dengan menyebarkan angket skala likert memakai metode random sampling. Instrumen penelitian ini menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas. Teknik analisis data yang digunakan uji asumsi klasik yang terdiri dari uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas dan uji normalitas yang kemudian dilannjutkan dengan analisis regresi linier berganda. Uji hipotesa menggunakan uji signifikansi simultan (Uji F) dam uji signifikansi parsial (Uji t). Hasil penelitian seluruh variabel independen yaitu suasana toko, promosi dan harga secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli di The Clouds Vapor & Matter di Kota Denpasar. Uji signifikan parsial t-test pada variabel suasana toko berpengaruh signifikan terhadap minat beli di The Clouds Vapor & Matter di Kota Denpasar, variabel promosi berpengaruh signifikan terhadap minat beli di The Clouds Vapor & Matter di Kota Denpasar dan variabel harga berpengaruh tidak signifikan terhadap minat beli di The Clouds Vapor & Matter di Kota Denpasar.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

justbest

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Journal of Sustainable Business and Management (JUSTBEST), 2776-6934 (Electronic ISSN) is a scientific journal that publishes original articles based on the latest knowledge, research, and applied research as well as the latest scientific developments in economic, business, management and open to ...