NIKAMABI : Jurnal Ekonomi & Bisnis
Vol. 1 No. 1 (2022): Jurnal NIKAMABI : Jurnal Ekonomi dan Bisnis

Pengaruh Profitabilitas, Likuiditas, Ukuran Perusahaan, dan Solvabilitas Terhadap Audit Report Lag pada Perusahaan Properti dan Real Estate di Bursa Efek Indonesia pada Tahun 2018-2020

Aristia Satiadharma (Universitas Buddhi Dharma)



Article Info

Publish Date
10 May 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan menguji profitabilitas, likuiditas, ukuran perusahaan, dan solvabilitas dalam memberikan pengaruh terhadap audit report lag. Objek yang digunakan yaitu perusahaan properti dan real estate yang terdaftar di BEI tahun 2018-2020. Digunakan metode kuantitatif dengan jenis data sekunder, dimana sumbernya dari laporan keuangan serta laporan audit independen perusahaan properti dan real estate yang terdaftar di BEI pada tahun 2018-2020. Dalam penelitian in metode purposive sampling adalah teknik yang digunakan dalam melakukan pengumpulan data, dimana jumlah sampel sejumlah 54 sampel. Teknik menganalisis data berupa uji regresi linier berganda, dengan menggunakan program SPSS versi 25. Setelah melalui proses analisis, hasilnya berupa solvabilitas secara parsial mempengaruhi audit report lag secara signifikan dan positif, bahwa profitabilitas, likuiditas, dan ukuran perusahaan tidak mempengaruhi audit report lag secara signifikan, dan juga bahwa profitabilitas, likuiditas, ukuran perusahaan, dan solvabilitas tidak mempengaruhi audit report lag secara simultan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

NI

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal NIKAMABI: Jurnal Ekonomi & Bisnis: Jurnal Ekonomi dan Bisnis adalah akses terbuka yang diterbitkan oleh Fakultas Bisnis Universitas Buddhi Dharma. Tujuan utama NIKAMABI: Jurnal Ekonomi & Bisnis adalah untuk menyediakan sebuah platform bagi para akademisi, peneliti dan mahasiswa untuk berbagi ...