Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh modal, upah, dan teknologi terhadap penyerapan tenaga kerja pada usaha fotografi dan videografi di Kota Samarinda. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif dan analisis regresi berganda dengan variabel dummy. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa 1) modal berpengaruh positif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja pada usaha fotografi dan videografi di Kota Samarinda 2) upah berpengaruh negatif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja pada usaha fotografi dan videografi di Kota Samarinda 3) teknologi berpengaruh positif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja pada usaha videografi dan videografi di Kota Samarinda.
Copyrights © 2021