Tujuan penelitian yaitu: (1) Mendeskripsikan faktor internal dan faktor eksternal petani yang mengadopsi teknologi benih jagung hibrida varietas Madura-3; (2) Mengetahui peran kelompok tani dalam adopsi jagung hibrida Madura-3. Lokasi dipilih secara purposive, menggunakan data primer. Pengambilan data dilakukan dengan cara observasi, pengisian kuesioner dan wawancara kepada 14 petani menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Deskripsi mengenai faktor internal yang berada di seputar petani jagung yang mengadopsi Varietas Jagung Madura-3 adalah sebagian besar dari mereka berada dalam kelompok umur produktif, dengan tingkat pendidikan formal didominasi oleh pendidikan SD, dengan pengalaman usahatani jagung yang cukup lama, serta rata-rata kepemilikan lahannya sempit. Sedangkan faktor eksternal yang berada di sekitar petani jagung yang mengadopsi varietas Jagung Madura 3 yaitu ketersediaan informasi teknologi melalui sosialisasi dan demplot/demfarm, adanya dukungan penyuluh dan kelompok tani, tinggi rendahnya hama dan penyakit pada tanaman, serta ketersediaan benih. Peran kelompok tani di Desa Duko Tambin dinilai positif oleh petani yang mengadospi jagung varietas Madura 3. Menurut mereka kelompok tani berperan dalam menfasilitasi Kelas belajar, Unit produksi, dan wadah kerjasama.
Copyrights © 2022